Jumat, 24 September 2010

Tentara AS Sanggup Rakit Jeep Wyllis dalam 4 Menit


 
Prasetyo Adhi - Okezone
Foto: Autoevolution
CALIFORNIA- Tentara memang dituntut harus serba bisa dalam segala situasi. Mengingat di tengah medan perang semua hal yang tidak mungkin bisa jadi mungkin.

Tak hanya soal persenjataan dan teknik bertahan hidup, para tentara Amerika Serikat (AS) ternyata juga dituntut untuk bisa merakit Jeep Wyllis dalam waktu singkat.

Para angkatan perang Negeri Paman Sam itu terus diasah tentang memori, ketangkasan, dan keterampilan mereka dalam membongkar dan merakit kembali Jeep Wyllis dalam waktu kurang dari 4 menit. Demikian dilansir Autoevolution, Kamis (16/9/2010).

Kondisi pun dibuat seolah-olah tengah berada di medan pertempuran. Para prajurit itu bukan dilatih merakit jeep wyllis di sebuah garasi lengkap dengan peralatan mekanik, namun pelatihan dilakukan di jalan raya.

Mekanismenya, sebanyak delapan prajurit menaiki sebuah Jeep Wyllis kemudian pimpinan mereka memberhentikannya di sebuah tempat dan memaksa para serdadu itu membongkar Jeep tersebut hinga menjadi serpihan bagian-bagian komponen mobil, dan merakitnay kembali hingga menjadi satu unit Jeep Wyllis yang utuh.

Catatan waktu kurang dari empat menit tersebut dianggap merupakan saat yang paling tepat untuk menyiapkan sebuah kendaraan baru sebelum akhirnya musuh memergoki lokasi tentara tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

yang udah kasih komentar terimakasih!!!